PJ.Wali Kota Malang Optimis Tangani Banjir Suhat dengan Dukungan Anggaran Rp32 Miliar

banner 500x300

KOTA MALANG,KLIKNEWS.CO.ID- Penanganan banjir di kawasan Soekarno-Hatta (Suhat), Kota Malang, kini menunjukkan perkembangan yang positif. Sebagai salah satu titik rawan banjir, kawasan ini menjadi prioritas utama Pemerintah Kota Malang untuk segera dituntaskan. Wali Kota Malang, Iwan Kurniawan, menegaskan bahwa langkah-langkah strategis telah disiapkan guna memastikan solusi jangka panjang bagi permasalahan ini.

Baca Juga :  Wali Kota Malang Pastikan Stabilitas Harga Jelang Idulfitri 1446 H
PJ Walikota Malang (kiri) saat memberikan arahan

Dalam rapat koordinasi pada Kamis, 6 Februari 2025, Iwan Kurniawan mengumumkan bahwa proyek ini tidak hanya didanai dari APBD Kota Malang 2025, tetapi juga mendapat tambahan Rp32 miliar dari APBD Provinsi Jawa Timur. Dengan adanya alokasi anggaran yang memadai, Iwan optimis proyek ini dapat segera terealisasi.

“Rencana pembangunan drainase di Suhat mendapat dukungan penuh dari provinsi. Anggaran telah kami siapkan, dan perencanaan teknis pun sudah matang,” ujar Iwan.

Baca Juga :  Kuasa Hukum Camat Asemrowo Abdul Rouf Laporkan Penyebaran berita Hoaks ke Polda Jatim

Rapat tersebut juga membahas berbagai aspek pendukung, seperti penataan pohon, papan reklame, rambu lalu lintas, serta sistem penerangan jalan. Iwan menekankan pentingnya koordinasi lintas perangkat daerah agar proyek ini dapat berjalan lancar dan memberikan manfaat nyata bagi warga Kota Malang.

Baca Juga :  Sekitar 159.557 Narapidana dan Anak Binaan Muslim Terima Remisi Idul Fitri, 996 Orang Langsung Bebas

“Kami berharap penataan ini dapat terselesaikan dengan baik, karena ini merupakan langkah strategis untuk mengatasi banjir secara menyeluruh,” tambahnya.

Dengan perencanaan yang matang serta dukungan anggaran yang cukup, Iwan Kurniawan yakin bahwa penanganan banjir di kawasan Suhat akan tuntas dan membawa dampak positif bagi masyarakat Kota Malang.(red)

Pos terkait

banner 325x300

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *