Jakarta, KlikNews.co.id – Perkumpulan Wartawan Fast Respon (PW-Fast Respon) sukses menggelar Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Nasional selama tiga hari, 23–25 April 2025, di Whiz Prime Hotel, Jakarta Utara. Kegiatan ini menjadi momentum strategis dalam meningkatkan kapasitas dan profesionalisme wartawan dari berbagai wilayah Indonesia yang tergabung dalam PW-Fast Respon.

Dibuka langsung oleh Ketua Umum PW-Fast Respon, Agus Flores, kegiatan ini turut dihadiri oleh jajaran pengurus pusat seperti Sekretaris Jenderal Dian Surahman dan Wakil Ketua Jayanu, serta perwakilan DPW dan DPC dari seluruh Indonesia. Komitmen kuat organisasi untuk meningkatkan kualitas jurnalistik anggota terlihat dalam rangkaian pelatihan yang disusun secara komprehensif.

Kapolresta Banyuwangi, Kombes Pol Rama Samtama Putra, S.I.K., M.Si., M.H. turut memberikan apresiasi atas terselenggaranya Diklat ini. Ia menilai kegiatan ini sebagai bentuk sinergi yang positif antara pers dan institusi kepolisian dalam menciptakan ekosistem informasi yang sehat dan bertanggung jawab.

Diklat menjadi semakin berbobot dengan kehadiran narasumber dari Mabes Polri. AKBP Bima dari Korlantas Mabes Polri menyampaikan, materi tentang keselamatan berlalu lintas dan peran media dalam membangun opini publik yang bijak. Sementara itu, Brigjen Pol. Ratno Kuncoro dari Intelijen Mabes Polri menyoroti peran vital jurnalis dalam menjaga stabilitas nasional serta menangkal penyebaran hoaks yang mengancam ketertiban masyarakat.

Dalam sambutannya, Agus Flores menekankan bahwa pelatihan ini tidak hanya berfokus pada peningkatan keterampilan teknis, tetapi juga memperkuat fondasi etika dan wawasan strategis para wartawan.

“Kami ingin anggota PW-Fast Respon menjadi garda terdepan dalam menyampaikan informasi yang akurat, berimbang, dan konstruktif,” ujarnya penuh semangat.

Selama tiga hari, peserta mengikuti berbagai sesi interaktif mencakup peliputan investigatif, manajemen media digital, dan penguatan etika jurnalistik di era keterbukaan informasi. Selain sebagai ajang transfer pengetahuan, Diklat ini juga menjadi sarana mempererat solidaritas antar anggota PW-Fast Respon dari berbagai daerah.

PW-Fast Respon percaya, bahwa peningkatan kapasitas sumber daya manusia di bidang media adalah langkah esensial dalam memperkuat peran pers sebagai mitra kritis dan konstruktif dalam pembangunan bangsa.

(mal/frn/red)