PASURUAN, KLIKNEWS.co.id – Mengawali tahun 2026, Ketua DPRD Kabupaten Pasuruan Samsul Hidayat menyampaikan ucapan Selamat Tahun Baru kepada seluruh masyarakat. Ia mengajak momentum pergantian tahun dijadikan titik awal untuk memperkuat kebersamaan dan semangat kolektif dalam mendorong pembangunan daerah.
Lek Sul, sapaan akrabnya Samsuk Hidayat menyampaikan bahwa tahun baru tidak hanya menjadi penanda perubahan waktu, tetapi juga kesempatan untuk melakukan evaluasi terhadap capaian pembangunan yang telah diraih sekaligus merumuskan langkah-langkah strategis ke depan.
Menurutnya, arah pembangunan Kabupaten Pasuruan harus tetap berpijak pada kepentingan masyarakat, dengan tujuan utama meningkatkan kesejahteraan secara berkelanjutan dan merata.
“Harapan kita bersama, di tahun 2026 Kabupaten Pasuruan dapat terus berkembang dan masyarakatnya semakin sejahtera, dengan persatuan dan gotong royong yang tetap terjaga,” kata Samsul, Kamis (1/1/2026).
Ia menegaskan, keberhasilan pembangunan tidak bisa dilepaskan dari peran serta seluruh pihak. Sinergi antara pemerintah daerah, DPRD, serta partisipasi aktif masyarakat dinilai menjadi fondasi penting dalam menjawab berbagai tantangan pembangunan yang semakin kompleks.
Lek Sul juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga persatuan di tengah keberagaman, sekaligus mendukung program-program pembangunan yang berorientasi pada keadilan sosial dan keberlanjutan lingkungan.
“Mari kita jadikan tahun 2026 sebagai momentum memperkuat kerja bersama untuk membangun Pasuruan yang lebih baik, adil, dan berkelanjutan,” ujarnya.
Dengan semangat tahun baru, Ketua DPRD ini berharap, Kabupaten Pasuruan mampu melangkah lebih progresif, memperkuat solidaritas sosial, dan menghadirkan masa depan yang lebih baik bagi seluruh lapisan masyarakat. (mal/tim)









Tinggalkan Balasan